Ideologi dan langkah-langkah
berpandangan hidup yang baik.
Dalam
kehidupan sehari-hari, kita sering mendengarkan kata ideologi, seperti ideologi
Pancasila yang merupakan ideologi bangsa Indonesia. Namun, banyak juga orang
yang belum memahami dan mengerti tentang pengertian dan fungsi dari ideologi.
Oleh karena itu, Aa Nurdiaman membahas mengenai pengertian dan fungsi dari
ideologi.
Istilah
ideologi merupakan gabungan dari dua kata, yaitu idea dan logos
yang berasal dari bahasa Yunani. Idea berarti ide atau gagasan dan logos
berarti ilmu. Secara sederhana, ideologi dapat diartikan sebagai tentang
ide-ide, keyakinan, atau gagasan. Berdasarkan uraian tersebut, dalam konsep
ideologi mengandung prinsip hidup, dasar kehidupan, dan arah serta tujuan
berbangsa dan bernegara..
Ideologi
suatu bangsa pada umumnya bersumber pada budaya dan pengalaman sejarah
masyarakatnya. Ideologi dalam suatu bangsa dan negara adalah wawasan, pandangan
hidup, atau falsafah kebangsaan dan kenegaraannya. Dengan ideologi, suatu
bangsa dapat memecahkan segala macam persoalan yang akan dihadapinya secara
tepat. Suatu bangsa akan memiliki pegangan dan pedoman bagaimana mengenal
masalah dalam bidang politik, sosial, budaya, pertahanan, dan keamanan yang
timbul dalam hidup masyarakat. Selain itu, suatu bangsa juga memiliki pola
dalam menyelenggarakan program pembangunannya.
Setelah
mengetahui pengertian ideologi, kita juga harus mengetahui fungsi dari ideologi
tersebut. Soerjanto Poespowardojo mengemukakan fungsi ideologi sebagai berikut:
- Struktur
kognitif, yakni keseluruhan pengetahuan yang dapat merupakan landasan
untuk memahami kejadian dalam keadaan alam sekitarnya.
- Orientasi
dasar, dengan membuka wawasan yang memberikan makna serta menunjukkan
tujuan dalam kehidupan masyarakat.
- Norma-norma
yang menjadi pedoman dan pegangan bagi seseorang.
- Bekal
dan jalan bagi seseorang untuk menentukan identitasnya.
- Kemampuan
yang mampu menyemangati dan mendorong seseorang untuk menjalankan kegiatan
dan mencapai tujuan.
- Pendidikan
bagi seseorang atau masyarakat untuk memahami, menghayati, serta
mempolakan tingkah lakunya sesuai dengan orientasi dan norma-norma yang
terkandung didalamnya.
Kesimpulan
yang bisa ditarik adalah sekalipun pengertian ideologi bervariasi, tetapi jika
dicermati sesungguhnya terkandung inti-inti kesamaan. Kesamaan-kesamaannya,
yakni ideologi adalah prinsip, dasar, arah, dan tujuan dalam kehidupan. Selain
mengetahui pengertian ideologi, kita juga harus mengetahui fungsi ideologi.
Ideologi berfungsi mendasari kehidupan masyarakat sehingga mampu menjadi
landasan, pedoman, dan bekal serta jalan bagi suatu kelompok, masyarakat,
bangsa, dan negara.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar